Polsek Nusa penida Lakukan Evakuasi Terhadap Korban Yang Terseret Ombak

Patrolibali.com (Klungkung) Polsek Nusa Penida lakukan evakuasi terhadap korban I Putu Suasta, laki, 31 Thn, Swasta, alamat Br Pundukaha Kelod Desa Bunga Mekar Kec. Nusa Penida Kab. Klungkung yang terseret ombak pantai di Pantai Klingking Beach di Desa Bungamekar, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung, yang terjadi pada hari Minggu (24/10/2021)


Personil Polsek Nusa Penida yang dipimpin Kanit Samapta Iptu I Nyoman Sudana dengan kuat empat personil bersinergi dengan Unit Reskrim yang dipimpin AKP I Nyoman Sudarsa serta warga masyarakat melaksanakan evakuasi jenazah pada hari Senin tanggal 25 Oktober 2021, kegiatan evakuasi tersebut dilaksanakan di Pelabuhan Banjar Nyuh Desa Ped Nusa Penida , Kabupaten Klungkung.
Kapolsek Nusa Penida AKP Gede Sukanada mengatakan, terhadap jenazah telah dilaksanakan Visum untuk memastikan identitas jenazah dan dari pihak keluarga juga mengenali bahwa jenazah adalah I Putu Suasta yang merupakan driver yang juga ikut terseret ombak pantai di Pantai Klingking.

About Rudi

Check Also

Pimpin Apel Jampim Awal Tahun, Kapolsek Dentim Lakukan Evaluasi dan Konsolidasi Pasca Pengamanan Nataru

Media Patrolibali, Denpasar – Mengawali pelaksanaan tugas di awal tahun 2026, Kapolsek Denpasar Timur (Dentim) …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *