
Media Patrolibali, Denpasar – Seluruh Pengurus dan Keanggotaan Dewan Pimpinan Daerah Perkumpulan Jurnalis Indonesia Demokrasi (DPD PJI-D) Provinsi Bali peringati hari jadi ke-3, pada Kamis (12/12/2024) di Libbara Cafe, Batubulan, Sukawati, Gianyar, Bali.
Pembukaan diawali dengan laporan Ketua panitia acara menyampaikan kepada seluruh anggota dan pengurus bahwa, pelaksanaan acara peringatan hari ulang tahun ke-3 PJI-D Bali, segala bentuk anggaran biaya terinput dari kita, oleh kita, untuk kita. Jadi semua biaya murni dari anggota, tanpa adanya donasi di luar atau eksternal PJI-D itu sendiri. Syukur alhamdulillah, astungkara, perayaan kali ini murni dari partisipasi seluruh anggota, sehinga terlaksana dengan baik.Kamis, 12/12/2024.
“Anggaran biaya perayaan peringatan HUT ke 3 PJI-D Bali murni dari anggota,” sebut Waka Juli ESP.
Kemudian dilanjutkan dengan sambutan oleh penasehat dan atau pembina PJI-D Bali, menyampaikan bahwa, selama PJI-D Bali berdiri dari tahun 2021 hari ini di ulang tahun ke 3 nya. Penasehat dan atau pembina mengutarakan, selama kurun waktu tersebut tidak ada cacat sama sekali yang tersangkut dalam ranah hukum. Jadi, kami selaku penasehat dan atau pembina mengapresiasi kinerja PJI-D Bali sudah sesuai dengan perintah Undang Undang dan kode etik Jurnalistik yang berlaku.
“Ini suatu bentuk keberhasilan suatu bagan organisasi yang luar biasa atas kinerja selama ini untuk mempublikasi sesuai dengan apa harapan masyarakat,” kata Ajik Wisnu (sapaan akrabnya).
Sementara itu, Ketua PJI-D Bali dalam sambutannya memyatakan bahwa, peranyaan ini suatu bentuk dari wujud kebersamaan yang solid dan kompak, bukti nyata hari ini adalah seluruh anggota yang terkait dapat meluangkan waktunya untuk menghadiri kemaslahatan yang bahagia ini. Saya selaku Ketua mengapresiasi kepada seluruh anggota dan pengurus yang telah berupaya memajukan PJI-D dalam kurun waktu hampir berjalan 1 (satu) ini.
“Semoga kedepannya dapat meningkatkan kinerja publikasinya yang benar benar bermanfaat bagi masyarakat dari segala lapisan,” sebut Ajik Asmara, sapaan Ketua DPD PJI-D Bali.
Kemudian, acara berikutnya dilanjutkan dengan pembacaan doa, yang dipandu oleh Ustadz Iskandar untuk memanjatkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, agar diulang tahun ke 3 DPD PJI-D Bali selalu dalam kesuksesan dan tetap memberikan pelayanan informasi prima ke masyarakat.
Selanjutnya acara ditutup dengan peniupan lilin ultah ke 3 oleh seluruh anggota dan pengurus secara bersama sama yang dipimpin oleh Ketua DPD PJI-D Bali, I Gusti Ngurah Agung Asmara, S.Pi., M.Pi., dan juga dilanjuti dengan ramah tamah serta diolog sesema anggota dan pengurus.
Perayaan memperingati hari jadinya ke 3 DPD PJI-D Bali, seluruh anggota dan pengurus antusias dan nersemangat untuk memeriahkannya. Dengan harapan di masa akan datang DPD PJI-D Bali lebih jaya dan maju lagi dan mendukung terwujudnya Indonesia maju menuju Indonesia Emas 2024.