Pererat Hubungan Antara Lembaga Pemerintah, Dandim Tabanan Silahturahmi dengan Bupati Sanjaya

Media Patrolibali, Tabanan — Komandan Kodim (Dandim) 1619/Tabanan, Letkol Inf Riza Taufiq Hasan, S.I.P., melakukan silahturahmi ke Rumah Jabatan Bupati Tabanan, Jln Pahlawan No.19, Desa Delod Peken, Kec.Tabanan, kunjungan dilakukan selain untuk sulahturahmi sekaligus berpamitan kepada Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M., sehubungan dengan penugasan barunya ke satuan Baru, Senin (16/6/2025).

Pertemuan yang berlangsung hangat dan penuh rasa kekeluargaan ini menjadi momen penting untuk menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi atas kerja sama yang telah terjalin erat antara Kodim 1619/Tabanan dan Pemerintah Kabupaten Tabanan selama masa kepemimpinan Letkol Inf Riza Taufiq Hasan.

Letkol Inf Riza Taufiq Hasan, S.I.P menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan yang diberikan oleh Pemkab Tabanan, Ia menyebut hubungan harmonis antara TNI dan pemerintah daerah menjadi fondasi penting dalam mewujudkan situasi kondusif di masyarakat.

Acara pamitan ini diakhiri dengan penyerahan cenderamata sebagai bentuk kenang-kenangan, serta sesi foto bersama yang mencerminkan hubungan yang erat antara TNI dan PEMDA Tabanan.

About Rudi

Check Also

Personel Pospam GBB Laksanakan KRYD dan Pengaturan Lalu Lintas di Simpang GBB, Jaga Kamseltibcarlantas

Media Patrolibali, Denpasar – Dalam rangka menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *