Sekolah SMP Dwijendra Bualu siap hadapi PPDB 2024 – 2025

Media Patrolibali, Badung – Jelang pergantian tahun ajaran baru sejumlah sekolah telah memulai persiapan Penerimaan Peserta Didik Baru PPDB.


Waka Humas SMP Dwijendra Bualu I Wayan Karta S.Ag. mengatakan untuk PPDB sosialisasi ke SD sudah dilakukan selanjutnya sekolah kami disini menunggu petunjuk pelaksanan atau juklak dari Dinas Pendidikan.


Sekolah yang telah dikunjungi diberikan sosialisasi dan Program- program apa saja yang di siapkan sekolah SMP Dwijendra bualu serta fasilitasnya.


Diiperkiraan PPDB jenjang SMP dilaksanakan pada awal Juli 2024. Pihaknya mulai melakukan persiapan dan menginfomasikan kesejumlah SD diwilayahnya,” kata humas


“Nanti ada juklak dari Dinas ya, nanti sama serempak pada awal bulan Juli 2024. Tapi dari bulan februari kita sudah mulai berbenah. Kita juga sudah kunjungan ke sejumlah SD,” katanya, Selasa, 28/5/2024.


Adapun syarat untuk masuk Sekolah SMP Dwijendra bualu yakni telah tamat sekolah dasar (SD) Siswa yang diterima nantinya melengkapi surat KK sebagai administrasi di sekolah,” Ucapnya


Selain melakukan persiapan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) pihaknya juga sedang memfasilitasi pendaftaran siswa untuk melanjutkan ketingkat atas (SMA) Menurutnya sejumlah lulusan dari Smp Dwijendra Bualu ini ada yg meneruskan ke Sma dan SMK favorit di kabupaten badung dan juga luar badung Namun berdasarkan lingkungan dan nilai zonasi hampir 90% siswanya meneruskan ke SMAN 1 Kuta Selatan,” Ungkapnya.


Ditempat terpisah, kepala sekolah SMP Dwijendra Bualu I Wayan Muliana S.Pd.MPd. menerangkan bahwa sekolah disini banyak sekali pilihan ekstrakulikuler yang sudah berjalan seperti bola voly, Futsal, Tabuh Bali, tenis meja, bulu tangkis, yoga, Pencak silat,Catur, Basket, E-sport,Astungkare anak didik kami sudah banyak meraih prestasi ditingkat kabupaten dan provinsi,” Ucap Kepsek


Lebih lanjut dikatakan, bahwa pihaknya terus berbenah untuk lebih meningkatkan kwalitas belajar dari segi potensi minat bakat siswanya dan explorasi ilmu seni budaya sampai ke Nasional bahkan internasional,” Ungkapnya.


Untuk kegiatan tahunan Kabupaten Badung seperti Porsenijar Tingkat SMP, SMP Dwijendra Bualu tetap ikut didalam cabang-cabang yang dipertandingkan biarpun siswa ditahun-tahun terakhir ini jumlahnya menurun disebabkan adanya sistem Zonasi di SMP negeri dan siswa luar daerah banyak memiliki KK Badung dan belum genap setahun sudah bisa membuat domisili dapat merusak sistem Zonasi yang ada di Kelurahan Benoa dan sekitarnya.


Siswa siswi SMP Dwijendra Bualu dan Pendidik/Pembina tidak patah semangat untuk meningkatkan kwalitas dan potensi minat bakat siswa untuk Kabupaten Badung.
Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada Bali United sebagai Sponsor yang sudah pernah memberikan bantuan berupa sarana Olahraga dan pengecatan lapangan basket di SMP Dwijendra Bualu ini,” Ungkapnya.


Ruang perpustakaan sebagai sarana literasi siswa yang lengkap, ruang UKS , Ruang Komputer, lingkungan sekolah yang ramah anak dan tempat anak siswa bermain dan belajar telah disediakan di sekolah SMP Dwijendra Bualu ini,” Ucap Kepsek.


Harapan kedepan sekolah SMP Dwijendra Bualu ini lebih banyak lagi prestasi siswa sesuai visi sekolah yaitu membangun generasi Dwijendra Bualu yang berkarakter, cerdas, kreatif, inovatif, dan tanggap lingkungan,” Pungkasnya.

About Rudi

Check Also

Kapolda Bali Lepas 29 Bus Mudik Gratis

Media Patrolibali, Denpasar – Kapolda Bali Irjen Pol Daniel Adityajaya S.H., S.I.K., M.Si., didampingi para …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *