Tim Enforce Kerumunan Polres Badung, Gencar Memberikan Himbauan

Patrolibali.com (Badung)
Gabungan tim Enforce Kerumunan massa di wilayah terus gencar dilaksanakan, guna pencegahan penyebaran virus Covid 19. Kegiatan ini terus menyasar tempat-tempat yang menjadi sasaran kerumunan seperti yang terlihat di beberapa Mini Market di wilayah kecamatan Abiansemal Badung. Selasa, (5/1).

Kegiatan ini dilaksanakan bersama-sama oleh TNI -Polri,  Satpol PP dan Pecalang pada hari Senin, (4/1/2021) mulai pukul 18.30 hingga 23.00 wita dipimpin Kanit Pam Obvit Iptu I Nyoman Sutanaya

Tim bergerak dengan berpatroli memberikan himbauan kepada masyarakat untuk terus mentaati Protokol kesehatan meskipun nanti pemerintah memberikan vaksin untuk mencegah Covid -19.

“Sasaran kita adalah kerumunan massa, pasalnya lewat kerumunan tanpa menjaga jarak apalagi tanpa masker rentan menjadi penularan covid -19,” Terang Iptu Sutanaya disela-sela memberikan himbauan di Mini Market CoCo Mart Blahkiuh.

Tidak hanya itu, Tim inipun terus mengajak masyarakat menjaga jarak, mencuci tangan dan menggunakan masker di setiap kegiatan, terlebih di luar rumah.

“Wastafel cukup mudah ditemukan di sepanjang jalan, jangan bermalas-malasan mencuci tangan disamping membuat bersih juga menyehatkan,” Tutupnya kepada masyarakat Abiansemal.

Sumber: Humas Polres Bdg

About Rudi

Check Also

Polda Bali Pastikan Kinerja Polisi yang Humanis dan Profesional

Media Patrolibali, Denpasar, Bali – Anggota Subbidprovos Bidpropam Polda Bali melakukan pengawasan kegiatan patroli dan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *